Magetan. Sejumlah Babinsa Koramil 0804/05 Poncol bahu membahu membantu warga melaksanakan kerja bakti membersihkan material longsoran akiibat hujan deras yang terjadi di Dusun Jurang Banteng Desa Cileng, Kec. Poncol Kab. Magetan. Senin (15/03/2021)
Dusun Jurang Banteng Desa Cileng, Kec. Poncol, merupakan wilayah yang berada di lereng Bukit. Pada musim penghujan seperti saat ini daerah Desa di wilayah Kec. Poncol tersebut rawan sekali terjadi bencana tanah longsor.
Hujan yang terjadi dari sore sampai malam hari Senin(14/03) menjadi penyebab utama terjadinya tanah tebing setinggi 8 m dan lebar 5 m, pada pukul 21.00 wib mengalami longsor. Peristiwa ini mengakibatkan badan jalan yang menghubungkan Dusun Jurang Banteng Kec. Poncol dan Dusun Gentong Kec Parang tertutup material longsor.
Sertu Miran Babinsa Cileng mengungkapkan warga binaannya tergolong sangat kompak ini terlihat dari semangat mereka bersama Babinsa Koramil 0804/05 Poncol, Polsek Poncol dan BPBD Magetan bahu membahu melakukan kerja bakti membersihkan material longsor. Sehingga material yang menutup badan jalan bisa dibersihkan dengan cepat dan sekarang jalan sudah bisa dilewati oleh kendaraan, ”kata Sertu Miran”.
“Dengan kerja bakti ini pekerjaan seberat apapun akan ringan apabila dikerjakan secara bersama-sama, Kerja bakti ini diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan dan hubungan antara TNI dengan rakyat semakin terjalin dengan baik.” tuturnya. (Hartono/R.05)