Magetan.  Diketahui, sejak beberapa hari di bukanya pelaksanaan TMMD ke 111 Kodim 0804/Magetan di Desa Gonggang, salah satu sasaran fisik yang di kerjakan oleh satgas TMMD  yaitu renovasi poskamling, di mana pekerjaan poskamling tersebut personil satgas TMMD bersama warga sudah memasuki tahap pengalian pondasi dan pengerjaan rangka besi.

 

 

Pekerjaan renovasi poskamling pun oleh satgas TMMD nantinya akan di kebut dengan targat selesai tepat waktu dan hasilnya maksimal.

 

 

Dibangunya poskamling ini kata Babinsa Gonggang Serka Suyadi, agar tercipta kenyamanan dan keamanan di lingkungan Rt 29 dan 30 Dusun Templek.

 

 

Ia mengaku, dengan kemanunggalan Satgas TMMD bersama warga  pengerjakan dua poskamling ini di targetkan rampung dalam waktu 15 hari. Namun ia yakin belum sampai 15 hari pos Kamling itu akan rampung di kerjakan.

 

 

Babinsa Serka Suyadi mengatakan, selain pos Kamling Satgas TMMD hari ini masih melajutkan pekerjaan fisik lainya, yaitu pembangunan talud jalan dan perbaikan mushola,  Ia juga yakin dengan gotong royong pekerjan itu di harapkan bisa rampung tepat waktu hingga pengerjaan TMMD berakhir. (Pendim0804)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.