Magetan. Babinsa desa Banyudono Posramil Ngariboyo Koramil Tipe B 0804/01 Magetan Kodim 0804 Magetan Serka Harun menghadiri kegiatan sosialisasi pencegahan pernikahan dini dan pembinaan kenakalan remaja di balai Desa Banyudono kecamatan Ngariboyo kabupaten Magetan. Minggu (27/03/2022)
Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kepala desa Banyudono Drs. H Supriyono, Ibu Kustini Dari dinas PLKB kecamatan Ngariboyo Kabupaten Magetan, Ketua PKK Desa Banyudono beserta anggotanya, Babinsa Desa Banyudono Serka Harun, Bhabinkamtibmas Desa Banyudono Bripka Abu dan 90 orang peserta undangan anak remaja desa Banyudono.
Babinsa adalah Aparat Komando Kewilayahan dari TNI AD yang bertugas di tingkat desa sampai dengan kelurahan. Dalam tugas pokoknya sehari-hari Babinsa desa Banyudono Serka Harun melakukan kunjungan dari rumah ke rumah untuk memberikan himbauan kepada warga binaanya, tak hanya memberikan himbauan kepada para orang tua, Serka Harun tak lupa memberikan himbauan ataupun nasehat kepada anak-anak usia remaja agar tidak salah dalam melakukan pergaulan.
Dalam sambutannya, Babinsa memberikan himbauan terkait pernikahan dini dan maraknya peredaran narkoba dan perilaku anak yang suka membantah orang tuanya.
Babinsa juga berharap kepada anak anak remaja agar disekolah dapat memberikan akhlak yang baik dan belajar yang tekun sehingga dapat menjadi generasi unggul, berprestasi agar menjadi anak anak yang bermanfaat bagi nusa dan bangsa di masa depan.
Dan tak lupa Babinsa menyampaikan kepada para remaja bagaimana bentuk pencegahan kenakalan remaja dan memberikan pembinaan kepada para remaja supaya tidak melakukan hal yang melanggar hukum atau perbuatan yang dapat mengganggu keamanan masyarakat serta tidak melakukan pernikahan dini. “pungkas Serka Harun” (R 01)