Magetan. Sebagai satuan Komando Kewilayahan yang berada di bawah Kodim 0804/Magetan, Koramil Tipe B 0804/08 Barat memiliki tugas dan tanggung jawab melaksanakan pembinaan dan pelatihan anggota pramuka Saka Wira Kartika. Dalam kegiatan tersebut Bati Komsos Koramil Tipe B 0804/08 Barat selaku Pamong Saka yang bertanggung jawab dalam pembinaan dan latihan di Makoramil 0804/08 Barat Desa Kartoharjo Kec. Barat Kab. Magetan. Sabtu (29/10/2022)
Dalam pembinaan kali ini Pamong Saka Pelda Suroto menekankan sikap disiplin terhadap diri sendiri dan peduli terhadap sesama anggota Saka Wira Kartika, anggota Saka Wira Kartika harus memiliki sifat satria dalam melaksanakan kegiatan baik di kepramukaan maupun di masyarakat, dan Pamong Saka beserta Dewan Kerja Saka terus berusaha dan bekerja keras demi majunya Saka Wira Kartika di wilayah Koramil Tipe B 0804/08 Barat.
Ditempat terpisah Komandan Koramil Tipe B 0804/08 Barat Kapten Arm Agus Hariyono mengatakan, Gerakan Pramuka memiliki peranan penting dalam membentuk karakter generasi pemuda penerus cita-cita bangsa. Melalui Pramuka, generasi muda akan memiliki jiwa gotong royong, kebersamaan, tanggung jawab, serta sikap kedisiplinan, untuk itu Gerakan Pramuka harus ditanamkan sejak dini.(R.06)