Magetan.kodim-magetan.com – Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Dani Indrajaya, S.I.P., yang diwakili Kasdim 0804/Magetan Mayor Kav Nanang Choirudin menghadiri Pameran UMKM Kab. Magetan, Job Fair 2023 dan Panggung Hiburan dalam Rangka Reoni Akbar SMA 1 Magetan yang digelar di GOR Ki Mageti Kab. Magetan, Selasa (20/6/2023).

Kasdim Mayor Kav Nanang Choirudin mengatakan, acara Job Fair (Bursa Kerja) adalah bertujuan untuk memberi lowongan atau peluang kerja bagi masyarakat di Kabupaten Magetan, khususnya yang belum memiliki pekerjaan. Pameran UMKM 2023 itu sendiri bertujuan memberikan kesempatan kepada para pelaku UMKM untuk memperkenalkan hasil produk unggulannya secara langsung kepada konsumen.

“Kami imbau kepada para pencari kerja agar bisa memanfaatkan peluang ini, sehingga bisa mengetahui beberapa peluang kerja yang bisa dipilih sesuai minatnya,” ujarnya

Tak hanya, Pameran UMKM 2023, Job Fair 2023 acara reoni ini dimeriahkan juga kegiatan Panggung Hiburan. Rangkaian kegiatan Roeni Akbar SMA 1 Magetan yang mengusung Tema “Bertemu Akrab, Bersama Menebar Manfaat” ini berlangsung dengan meriah dan penuh keakraban.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Magetan Hj. Nanik Endang Rusminarti, M.Pd.Hj., Ketua DRPD Magetan H. Sujatno, S.E., M.M, Kasdim 0804/Magetan Mayor Kav Nanang Choirudin dan Jajaran Forkopimda Kab. magetan. (Mc0804)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.