Magetan.- Babinsa Koramil 0804/07 Karangrejo Jajaran Kodim 0804/Magetan Koptu Listriyono Babinsa Ds. Sambirembe bersama Bhabinkamtibmas Anggota Polsek Karangrejo melaksanakan kegiatan pelatihan kepada Linmas Desa Sambirembe yang bertempat di Wana Wisata Grape Kecamatan Wungu Kabupaten Madiun, Kamis (23/11/2023)
Babinsa Koptu Listriyono memberikan materi giat penguatan dan peningkatan kapasitas terhadap Anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas). “Pembekalan dan Pelatihan dilakukan dalam rangka meningkatkan kemampuan Linmas Desa Sambirembe, terkait fungsinya dalam bidang pertahanan negara disamping fungsi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ungkapnya.
Harapannya Linmas bisa membantu melaksanakan keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, membantu dalam kegiatan sosial kemasyarakatan diwilayah, membantu penanganan ketentraman, ketertiban dan keamanan serta membantu upaya pertahanan negara serta fungsi Linmas atau dulu lebih dikenal dengan Pertahanan Sipil (Hansip). “Tambahnya lagi.
Dalam kesempatannya, Babinsa berharap linmas bekerja dengan ikhlas dalam mengayomi masyarakat dan jangan sampai terpecah belah serta berperan aktif dalam menjaga kerukunan warga, bila terjadi sesuatu agar segera melapor guna segera ditindak lanjuti dan tepat dalam penanganannya.
“Semoga dengan adanya pembinaan ini, Linmas jadi semakin semangat dalam menjalankan tugas – tugasnya di masyarakat dan mampu menciptakan keseimbangan dalam menciptakan ketertiban dan keamanan khususnya di desa Sambirembe,” pungkas Koptu Listriyono. (R07)