Magetan.- Babinsa Kelurahan Bulukerto Koramil 0804/01 Magetan Kodim 0804/Magetan Serda Untung menghadiri kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) Kelurahan Bulukerto dan sosialisasi Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K) oleh UPTD Puskesmas Candirejo bertempat dibalai Kelurahan Kecamatan Magetan Kabupaten Magetan. Senin (27/11/2023)
Kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) Kelurahan Bulukerto dan sosialisasi Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K) oleh UPTD Puskesmas Candirejo tersebut dihadiri oleh Kepala Kelurahan Bulukerto Ibu Widya Yusti Atlisiaji S.Sos,M.Medkom,Kepala UPTD Puskesmas Candirejo dr.Diana Ekawati, Babinsa Kel. Bulukerto Serda Untung, Babinkamtibmas Kel. Bulukerto Bripka Leonard E.F, Ketua LPM Kel. Bulukerto Ibu Mugi, Bidan Kel. Bulukerto Ibu Murtini dan Ibu Sari,Tokoh Masyarakat Kel. Bulukerto, Perwakilan warga RT dan RW Kel.Bulukerto,Kader Kesehatan Lingkungan Kel. Bulukerto.
Babinsa Kelurahan Bulukerto Serda Untung saat ditemui disela-sela kegiatan mengatakan pentingnya menjaga keamanan dilingkungan masing-masing dan hidup saling menghargai serta menjaga kebersihan lingkungan agar terhindar dari berbagai penyakit seperti Demam Berdarah, Malaria, Diare, muntaber yang disebabkan oleh lingkungan yang tidak bersih.
Lebih lanjut, dia juga mengatakan dengan adanya kegiatan musyawarah masyarakat desa ini untuk juga dapat memotivasi masyarakat agar menerapkan hidup bersih untuk mencegah penyebaran penyakit, serta menambah pengetahuan tentang kesehatan, masyarakat saling menjaga silaturrahmi dan semoga dengan Musyawarah Masyarakat Desa ini bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat. “pungkas Serda Untung. (R01)