Magetan. – Pada Hari ini di PPK Kec Bendo , telah berlangsung kegiatan pengecekan logistik Pemilu yang di Simpan di gudang PPK kecamatan kegiatan ini bertujuan untuk memastikan aman logistik pemilu yang di simpan di Gudang PPK Kecamatan. Jum’at ( 16-02-2024).
Logistik Pemilu usai pencoblosan kemarin kemudian di kirim dari desa menuju gudang penyimpanan di PPK kecamatan seperti kotak suara, surat suara, bilik suara, dan berbagai kelengkapan lainnya yang memastikan proses pemilihan berjalan sesuai aturan yang sekarang ini sudah di simpan di gudang PPK Kecamatan.
Dalam menyikapi pentingnya keamanan logistik Pemilu, Kapolsek Bendo AKP Suharijono S.H,M.Th menekankan terkait pengamanan Logistik Pemilu yang disimpan di kantor Kecamatan, dilakukan pengamanan secara berkelanjutan.
Menindak lanjuti penekanan tersebut, Babinsa Koramil 13 Bendo bersinergi bersama Bhabinkamtibmas Polsek Bendo melaksanakan pengecekan dan pengamanan Logistik Pemilu yg di simpan di Kantor PPK Kec. Bendo, kegiatan tsbt dilaksanakan sampai dg logistik pemilu di kirim ke KPU kab. Magetan.
Dengan kerjasama yang solid dari semua pihak terkait, diharapkan keamanan logistik Pemilu dapat terjaga dan memberikan kepercayaan kepada masyarakat terkait integritas dan keamanan proses demokrasi. Sinergi antara Babinsa, Bhabinkamtibmas dan instansi terkait menjadi fondasi kokoh dalam menjaga stabilitas dan kredibilitas pemilihan di wilayah Kec. Bendo. “Pungkasnya (R 13)