Magetan. Komandan Kodim 0804/Magetan, Letkol Inf Hasan dasuki, S.Sos., bersama Forkopimda Magetan mengahdiri pembukaan turnamen bergengsi, Bola Voli Nusantara Cup 2024 di Gor Ki Mageti Magetan. Kamis (29/2/2024)
Selain digelar di Magetan Turnamen Nusantara Cup 2024 juga digelar di 2 kota di Indonesia, yakni Subang dan Yogyakarta.
Turnamen bola voli persembahan Moji, Nusantara Cup 2024 yang di gelar di Magetan ini merupakan putaran kedua babak penyisihan mulai hari ini, Kamis – Minggu (28 Februari s.d 3 Maret 2024) diikuti sebanyak 16 klub yang terdiri dari 8 tim putra dan 8 tim putri.
Dalam babak penyisihan di Magetan, tim putra terdiri dari Surabaya Flame, Synthesis Agro Volley Club Yogyakarta, SKN BDK Volleyball Club Kudus dan Tebu Alam Magetan, sedangkan tim putri terdiri dari Synthesis Agro Volley Club Yogyakarta, Petrokimia Volleyball Academy Gresik, Ivontri Magetan dan Vita Solo.
Dalam keterangannya Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Hasan dasuki, S.Sos., menyampaikan turnamen ini lebih dari sekadar pertandingan. Ini adalah wadah untuk mempererat tali persaudaraan antara tim voli. “Turnamen ini bukan hanya tentang pertandingan, tetapi juga tentang semangat olahraga, kebersamaan, dan persaudaraan,” ujarnya.
Letkol Inf Hasan Dasuki, S.Sos., menyambut baik terselenggaranya turnamen bola voli Nusantara Cup 2024 yang di gelar di Magetan, harapanya turnamen ini berjalan dengan lancar dan sukses serta membawa kemajuan bagi perkembangan olahraga di Magetan terutama bola voli. (MC0804)