Magetan. – Komandan Koramil Tipe B 0804/01 Magetan Kapten Arm Khoirudin menghadiri pelaksanaan kegiatan Musdes Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Desa (LPPD) Tahun Anggaran 2023 Desa Candirejo bertempat di Balai Desa Candirejo, Kecamatan Magetan, Kabupaten Magetan. Senin (01-4-2024)

 

Hadir dalam kegiatan Musdes Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Desa (LPPD) Tahun Anggaran 2023 Desa Candirejo tersebut antara lain Camat Magetan Bpk Yudo Wahyono S.Sos, M.Si, Sekcam Magetan Ibu Wiwik Sumaryati S.T M.M,Komandan Koramil Tipe B 0804/01 Magetan Kapten Arm Khoirudin,Kapolsek Magetan AKP Ika Wardani S.H, Kepala Desa Candirejo Bpk Agus Setyono,S.H,Sekdes Candirejo Desy Triyana,Ketua BPD Desa Candirejo beserta anggota,Ketua LPM Desa Candirejo beserta anggota,Babinsa desa Candirejo Kopka Kamaruddin,Bhabinkamtibmas Desa Candirejo,Perangkat Desa Candirejo,Ketua RW dan Ketua RT Desa Candirejo,Ketua PKK dan Ketua Karang Taruna Desa Candirejo.

 

Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Desa (LPPD) adalah laporan atas penyelenggaraan daerah selama 1 tahun anggaran berdasarkan Rencana Kerja Pembangunan Daerah yang di sampaikan oleh Kepala Daerah kepada Pemerintah Pusat.

 

Laporan Keterangan Pertanggung jawaban (LKPJ) adalah laporan berupa informasi penyelengaraan pemerintahan selama 1 tahun anggaran atau akhir masa jabatan yang disampaikan Kepala Daerah kepada DPRD.

 

Ketua BPD Menjelaskan untuk laporan LPPD dan LKPPD Desa Candirejo bahwa kegiatan dan laporan pertanggungjawab sudah berkesesuaian dan berjalan sebagaimana mestinya, kinerja Kades & perangkat sudah baik serta berjalan sesuai tupoksi masing-masing dan menerima LPPD & LKPPD Desa Candirejo tahun anggaran 2023.

 

Dalam kegiatan tersebut bapak Camat Magetan menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Desa yang telah melaksanakan kegiatan ini dan akan mengawal penggunaan anggaran Desa sehingga tidak terjadi penyelewengan.

Selain itu juga mengucapkan terimakasih atas kegiatan Rapat Musdes ini serta berharap kegiatan Penggunaan Dana Desa benar-benar disalurkan dan penggunaan dana desa tahun 2023. Pungkasnya.

 

Dalam kesempatan kegiatan ini Danramil Tipe B 0804/01 Magetan Kapten Arm Khoirudin  menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban seperti menjelang hari raya Idul Fitri 1445 H untuk selalu berhati-hati dengan maraknya pelaku kejahatan khususnya terkait pencurian.

 

Danramil Tipe B 0804/01 Magetan mengimbau untuk malam hari maksimal jam 23.00 wib sudah berada di rumah untuk menghindari rawannya tawuran dan balapan liar serta kerawanan kejahatan malam hari. Pungkas Kapten Arm Khoirudin.(R 01)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.