Magetan. – Babinsa kelurahan Selosari Koramil Tipe B 0804/01 Magetan jajaran Kodim 0804 Magetan Koptu Dwi Santoso menghadiri kegiatan safari Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H bersama K.H. Toha Dainuri dari Plumpung Kecamatan Plaosan dan di iringi group seni hadrah dari “SYIFA QULUB” yg di hadiri sekitar 70 orang bertempat di mushola As Salam KPR BSP Kel. Selosari Kec. Magetan Kab. Magetan. Rabu (25/9/2024)

 

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Camat Magetan diwakili Bpk. Anjar Kasi Trantib kecamatan Magetan, Kakel Selosari Bpk. Saiful Priyo Utomo, SP,Pencerahan K.H. Toha Dainuri,Bhabinkamtibmas Kel Selosari Aipda Heri S,Babinsa Kel. Selosari Koptu Dwi Santoso, Ketua RT02 RW 09 Kel. Selosari Bpk. Irwan Nur Kholili, Ketua Takmir mushola As Salam,Toga ,Toda, Tomas Kel. Selosari, Warga Kel. Selosari dan sekitarnya.

 

Pengajian ini diisi dengan tausiyah yang mengangkat tema tentang keteladanan Nabi Muhammad dalam kehidupan sehari-hari dan pentingnya mengamalkan nilai-nilai keagamaan dalam menjaga keharmonisan di tengah masyarakat. Kehadiran Koptu Dwi Santoso sebagai Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat memperkuat hubungan antara TNI dan warga sehingga Kemanunggalan TNI Dengan Rakyat semakin erat.

 

Danramil Tipe B 0804/01 Magetan Kapten Arm Khoirudin mengarahkan anggota untuk aktif dalam kegiatan keagamaan sebagai wujud nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat. “Kegiatan ini bukan hanya memperkuat tali silaturahmi, tetapi juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman dan damai, ” ujar Danramil.

 

“Kehadiran kami dalam acara pengajian ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kegiatan keagamaan dan harapan agar masyarakat dapat lebih mendalami ajaran Nabi Muhammad dalam kehidupan sehari-hari, “pungkasnya” (R 01)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.