Magetan. – Setelah menuntaskan peningkatan pengetahuan dan keterampilan keluarga dalam pengasuhan anak masa golden periode atau usia balita (1-5 tahun) untuk mencetak generasi emas 20 orang tua dari Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) telah di laksanakan Wisuda di Balai Ds. Patihan Kec. Karangrejo Kab. Magetan yang di hadiri oleh Camat Karangrejo Bpk Scondany S.Sos M.M, Pj. Kades Patihan Ibu Umi Masitoh S.E,  Kepala Dinas PPKBPP Kabupaten Magetan, Ketua PKK Desa Patihan, Babinsa Desa Patihan Serka Sukamto, Bhabinkamtibmas Desa Patihan Aiptu Jiman dan Anggota Wisuda 20 orang. Rabu(11-9-2024)

 

Sebagaimana dalam Program gagasan dari Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Jawa Timur ini merupakan salah satu langkah dalam percepatan stunting 14% tahun 2024. Sebab, di dalam kelas SOTH para orang tua akan didampingi oleh psikolog, tenaga kesehatan, PKK dan penyuluh PPKBPP Kab. Magetan terkait bagaimana menjadi orang tua yang benar dalam mendidik anak mulai dari pola pengasuhan, nutrisi, hingga imunisasi.

 

Setelah dilaksanakan prosesi Wisuda Pj. Kades Patihan Ibu Umi Masitoh S.E beserta Bidan Desa Patihan dan Ketua Tim Penggerak PKK di harapkan para Wisuda dapat membawa tongkat estafet pemberian motivasi kepada dirinya sendiri serta lingkungan sekitar agar tidak adanya penambahan khasus stunting baru. “Ujar Ibu Umi Masitoh SE” (Pj. Kades Patihan).

 

“Dengan adanya SOTH di Ds. Patihan Kec. Karangrejo Kab. Magetan ini dapat menjadikan kita semakin kompak, semangat dan iklas bekerja demi menciptakan generasi penerus yang sehat, berkarakter, dan berakhlak mulia.” kata Serka Sukamto(R-07)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.