Magetan.kodim-magetan.com – Babinsa desa Baleasri, Posramil Ngariboyo, Koramil Tipe B 0804/01 Magetan jajaran Kodim 0804/Magetan Sertu Sutrisno menghadiri pelaksanaan kegiatan Pengajian umum Peringatan Maulid Nabi Saw bertempat di Masjid Al- fatah Ngeleng Desa Baleasri, Kecamatan Ngariboyo, Kabupaten Magetan. Rabu (18-9-2024)

 

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Dra.Ustazah Dewi purnamawati. M.PI, Kepala Desa Baleasri Bpk Juremi,Tokoh Agama Bpk Purwadi, Babinsa desa Baleasri Sertu Sutrisno, Bhabinkamtibmas Bripka Arie Sp. tokoh agama dan tokoh masyarakat, serta diisi dengan berbagai kegiatan seperti pembacaan sholawat, ceramah agama, dan doa bersama

 

Kehadiran Sertu Sutrisno dalam acara ini mencerminkan kepeduliannya dalam menjaga hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat setempat. ia menyampaikan pesan-pesan keamanan yang relevan bagi kehidupan sehari-hari warga. Ia juga mengajak masyarakat untuk meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW, terutama dalam menjaga persatuan, kerukunan, serta ketertiban di lingkungan masing-masing.

 

Babinsa desa Baleasri berharap kehadirannya dapat semakin mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. “Kami selalu siap hadir untuk masyarakat, tidak hanya dalam konteks keamanan, tetapi juga dalam berbagai kegiatan sosial dan keagamaan seperti ini,” ungkap Sertu Sutrisno.

 

Babinsa juga menambahkan bahwa acara tersebut menjadi momentum penting bagi warga untuk mempererat silaturahmi, saling berbagi, dan memperkuat nilai kebersamaan. Kehadiran Babinsa dalam acara ini menjadi bukti sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman, sehingga hubungan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin erat. pungkas Sertu Sutrisno (R 01)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.