Magetan. – Komandan Koramil Tipe B 0804/01 Magetan jajaran Kodim 0804/Magetan Kapten Arm Khoirudin bersama Forkopimca Magetan menghadiri pelaksanaan proses identifikasi dan evakuasi orang meninggal dunia inisial MJ usia 50 tahun karena sakit menahun dengan alamat RT 03 RW 04 Kebaran kelurahan Tawanganom, kecamatan Magetan, kabupaten Magetan, bertempat di di panti pijat tuna netra “Sumber Waras” RT 07 RW 02 Kelurahan Tawanganom Kecamatan Magetan Kabupaten Magetan. Senin (04-11-2024)

 

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kadinsos Kab. Magetan Parminto Budi Utomo, S.Sos, Camat Magetan Yudo Wahyono, S.Sos, M.Si, Danramil Tipe B 0804/01 Magetan Kapten Arm Khoirudin, Kapolsek Magetan AKP Ika Wardani, S.H, Kepala Puskesmas Candirejo dr. Diana, Kepala Kelurahan Tawanganom Safaat Setya Romandon, S.STP, M.M, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tawanganom Aipda Maryanto, Babinsa Kelurahan Tawanganom Serka Ponijan, Perangkat Kelurahan Tawanganom.

 

Danramil Tipe B 0804/01 Magetan saat di temui media. Menjelaskan, bahwa Babinsa kelurahan Tawanganom Serka Ponijan menerima laporan dari warga bahwa ada orang sedang pijat dan hilang denyut nadi jantung. Kemudian Babinsa bersama kepala kelurahan Tawanganom dan tim medis PSC beserta puskesmas Candirejo mendatangi lokasi. Setelah diperiksa petugas kesehatan dari PSC ibu Lilis dan Puskesmas Candirejo dinyatakan meninggal dunia. Kemudian hasil koordinasi dengan pihak keluarga sudah menerima dengan iklas dan tidak dilanjutkan otopsi, kemudian dibawa pulang ke rumah duka.

 

Selain itu Danramil juga menambahkan bahwa Babinsa juga turut serta mendampingi/mengangkat jenazah ke mobil ambulan untuk dibawa ke rumah duka. Pungkas Kapten Arm Khoirudin (R 01)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.