Magetan. – Pentingnya peran Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dalam menjaga keamanan, ketertiban dan kelancaran Pilkada dan Pilgub serentak Tahun 2024. Babinsa Desa Prampelan Serma Budi Utama  melaksanakan program kegiatan pembinaan dan pelatihan Satlinmas bertujuan untuk memastikan bahwa Satlinmas siap melaksanakan tugas dan tanggung jawab pengamanan di masing-masing TPS dengan baik. Selasa(05/11/2024)

 

Danramil 0804/07 Karangrejo Kapten Inf Kiswanto menyampaikan acara pelatihan ini melibatkan seluruh anggota Satlinmas untuk menerima pelatihan intensif yang mencakup berbagai aspek, PBB, tata cara pengamanan, penanganan situasi darurat, hingga tata tertib pemilu, agar pelaksanaan Pilkada dan Pilgub di wilayah Desa Prampelan Kecamatan Karangrejo Kabupaten Magetan berjalan dengan tertib, lancar dan aman. “Ungkapnya”.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Karangrejo Bapak Scondany Budi Wirawan, S.Sos.M.M, Danramil 0804/07 Karangrejo Kapten Inf Kiswanto, S.E, Kapolsek Karangrejo AKP Hari Joko Prayitno, S.H, Kepala Desa Prampelan Bapak Eko Ali Cahyana, S.E, Babinsa Desa Prampelan Serma Budi Utama, Bhabinkamtibmas Desa Prampelan Aipda Yanuwan, Perangkat Desa Prampelan beserta Linmas Desa Prampelan Kecamatan Karangrejo Kabupaten Magetan 22 orang.

 

Camat Karangrejo Bapak Scondany Budi Wirawan, S.Sos.M.M menyampaikan pelatihan teknis, kegiatan ini juga menjadi forum untuk mempererat sinergi antara Satlinmas, TNI-Polri dan instansi terkait lainnya. Kolaborasi yang baik diharapkan dapat mengoptimalkan pengamanan dan pemantauan di setiap TPS, sehingga proses pengumpulan suara dapat berjalan dengan lancar dan bebas dari ancaman keamanan “Ucapnya”.

 

Bapak Eko Ali Cahyana, S.E. selaku Kepala Desa Prampelan Kecamatan Karangrejo Kabupaten Magetan juga memberikan apresiasi kepada seluruh anggota Koramil 0804/07 Karangrejo, anggota Polsek Karangrejo dan Satlinmas Desa Prampelan yang berperan aktif dalam menjaga stabilitas keamanan masyarakat. Keberhasilan pemilu tidak hanya terletak pada proses teknis, tetapi juga pada kesiapan dan kesigapan seluruh elemen, termasuk TNI-Polri, Satlinmas dan masyarakat. Dengan adanya pelatihan Satlinmas dan pembagian tugas PAM di masing-masing TPS, Desa Prampelan Kecamatan Karangrejo Kabupaten Magetan berharap dapat menciptakan pemilu yang demokratis, aman, dan berintegritas. Pungkas Serma Budi Utama (R-07)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.