Magetan. – Komandan Kodim (Dandim) 0804/Magetan Letkol Inf Hasan Dasuki, S.Sos., M.I.P., hadir dalam upacara memperingati Hari Pahlawan tahun 2024. Bertempat di Alun-alun Magetan, Minggu (10/11/2024)
Jalanya upacara berlangsung hikmat dipimpin oleh Pj. Bupati Magetan Nizhamul, SE., MM., dan dihadiri jajaran Forkopimda Magetan kepala OPD, TNI Polri dan Pelajar. Hari Pahlawan tahun 2024 mengusung tema, “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu”.
Pj. Bupati Magetan Nizhamul dalam sambutanya menyampaikan makna yang sangat mendalam, tema hari pahlawan tahun 2024 “Teladani Pahlawanmu”, berarti bahwa semua olah pikiran dan perbuatan harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan. Adapun “Cintai Negerimu” mengandung makna bahwa apapun bentuk pengabdian kita harus memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan bangsa Indonesia, terlebih dalam situasi global yang sukar diprediksi ini maka mencintai negeri adalah juga dengan memperkuat jalinan kesetiakawanan sosial, memperkuat persatuan dan solidaritas sosial, menghidupkan kembali nilai sosial persaudaraan sesama anak bangsa.
Tantangannya ke depan bahwa kita sepakat NKRI adalah untuk masa depan, rumah kita bersama sampai akhir hayat, tentunya ini membuka kesempatan bagi seluruh bangsa indonesia untuk berbuat yang terbaik dalam koridor menjadikan NKRI sebagai bangsa yang bermartabat dalam pergaulan global. siapapun berkesempatan untuk berjuang mempertahankan NKRI dan membangun kemajuan NKRI.
Pada akhirnya jangan pernah lelah untuk berbuat yang terbaik meneladani dan mewarisi nilai-nilai kepahlawanan. Mari kita implementasikan sifat-sifat kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial di tengah masyarakat mulai dari diri kita, Mulai dari hal yang paling kecil yang dapat dilakukan di sekitar kita untuk keselamatan masyarakat.
Sementara itu Dandim 0804/Magetan mengajak kepada semua masyarakat Magetan terutama generasi muda menjadikan momentum peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 untuk meneladani dan menanamkan nilai-nilai kepahlawanan serta mewariskannya kepada generasi yang akan datang.
Selamat Hari Pahlawan tahun 2024 semoga pengorbanan dan perjuangan para Pahlawan yang telah gugur mendahului kita diterima disisi Tuhan Yang Maha Esa.
Selesai pelaksanaan upacara peringatan Hari Pahlawan, kegiatan dilanjutkan acara ziarah dan tabur bunga di pusara makam Pahlawan di TMP Yudhonegoro Magetan, diikuti Forkopimda Magetan dan seluruh undangan yang hadir pada acara tersebut. (MC0804)